Sabtu, 25 Maret 2017

Ujian Tambahan Nilai

Bagi mahasiswa yang ingin menambah nilai Pengenalan Komputer, silahkan kerjakan tugas ini dan kemudian kirimkan ke : abdullahfkua@gmail.com

1. Tugas Pertama
     Silahkan buat surat massal (dikarang sendiri), yang berisikan :
  • Ada kop surat
  • Nomor surat, perihal, lampiran dan tanggalnya.
  • isikan datanya sebanyak 5 buah data (karang sendiri) dan ada fotonya (yang sopan ya).
  • Posisi data yang akan dijadikan mail merge tentu kan sendiri.
  • Tanda tangan anda sendiri (hanya nama saja) dan ada yang mengetahui (namanya saja)
      Apakah ada yang sama dengan temannya? berarti nyontek dong!!!!

2. Tugas Kedua
Silahkan cari model excel yang berisikan semua rumus yang sudah dipelajari (mirip dengan ujian yang kemarin), boleh lebih rumusnya (ada rumus tambahan baru), tapi kurang tidak boleh.
Tentu saja data-data yang logis. Nama boleh terserah anda.


3. Tugas Ketiga
Untuk tugas skripsi, silahkan dipelajari dengan baik dan di amalkan. Semoga bermanfaat.


Kalau sudah selesai, silahkan kirim ke email yang diatas. Batas waktu sampai jam 17.00 wib hari ini.

File yang dikirimkan dalam bentuk rar (nama spasi BP juga) yang berisikan :
1. Folder foto yang berisikan foto 5 buah
2. File word master dengan nama file "nama spasi BP"
3. File data mail merge dengan nama file "data spasi nama"
4. File PDF hasil mail merge dengan nama file "nama spasi BP".
5. FIle Excel tugas kedua. dengan nama file "nama spasi BP"

Selamat ujian!!!! Semoga sukses!! ingat waktu hanya sampai jam 17.00 wib hari ini.
Jangan lupa di jadikan Rar atau zip (dikompres), kemudian simpan dengan nama spasi BP.